Rabu, 27 November 2013


1. access ponit (A.P) adalah sebuah perangkat jaringan yang berisi sebuah transceiver dan antena untuk transmisi dan menerima sinyal ke dan dari clients remote.
2. Hub adalah sebagai peragkat keras penerima sinyal dari sebuah komputer dan merupakan titik pusat yang menghubungkan ke seluruh komputer dalam jaringan tersebut.
3. laptop 

Langkah-langkah sharing koneksi :
1. arahkan kursor ke kanan bawah dan klik gambar yang berbentuk sinyal

2.klik start >control panel >network connections > network and sharing center >change adapter settingnya

3.klik kanan koneksi dan klik kanan lalu pilih properties

lalu beri tanda ceklis pada internet connection sharing

untuk koneksi ke komputer lain akan tersambung secara langsung


Selasa, 02 April 2013

Troubelshooting

Troubleshooting adalah adanya suatu masalah atau adanya ketidak normalan pada komputer kita. Masalah komputer atau troubleshooting dibagi menjadi 2 troubleshooting hardware dan troubleshooting software.


Pada pembahasan kali ini akan dibahas lebih fokus cara mengatasi troubleshoting hadrware pada pc komputer anda, Sebagai berikut :
  1. Periksa aliran listrik ke komputer : Kabel Power, Power suply periksa kembali sudah terpasang dengan baik dan benar dan tidak ada masalah
  2. Pastikan pemasangan komponen-komponen komputer dengan benar : Pastikan tidak ada komponen yang kendor dalam pemasanganya.
  3. Pastikan Kabel Monitor terpasang dengan benar : Kabel monitor terhubung dengan monitor secara benar
  4. Analisa suara komputer “beep” : Periksa dan analisa suara yang keluar pada pc speaker dengan berbagai kode berikut.
Berikut ini adalah kode analisa suara troubleshooting tersebut :
Bunyi ‘beep’ pendek 1 kali, artinya sistem telah melakukan proses Boot dengan baik.
Bunyi ‘beep’ pendek 2 kali, artinya ada masalah pada konfigurasi atau seting pada CMOS.
Bunyi ‘beep’ panjang 1 kali dan pendek 1 kali, artinya ada masalah pada Motherboard atau DRAM.
Bunyi ‘beep’ panjang 1 kali dan pendek 2 kali, artinya ada masalah pada monitor atau VGA Card.
Bunyi ‘beep’ panjang 1 kali dan pendek 3 kali, artinya ada masalah pada Keyboard.
Bunyi ‘beep’ panjang 1 kali dan pendek 9 kali, artinya ada masalah pada ROM BIOS.
Bunyi ‘beep’ panjang terus-menerus, artinya ada masalah di DRAM.
Bunyi ‘beep’ pendek terus-menerus, artinya ada masalah penerimaan tegangan (power).
Pada beberapa merk Motherboard akan mengeluarkan bunyi beep beberapa kali apabila temperatur processornya terlalu tinggi (panas).

Minggu, 17 Februari 2013

  1. Buka folder htdocs di XAMPP yang ada di C ( Computer - Local Disk C - Xampp - htdocs )
  2. Buat sebuah nama folder didalam htdocs ( misalnya diberi nama infomatika )
  3. Ambil file Joomla! yang anda punya, lalu ekstrak file Joomla!
  4. Setelah Joomla! Berhasil diekstrak aktifkan panel control mini server XAMPP dan hidupkan Apache dan MySql dengan mencentang keduanya dan klik tombol start. 
  5. Jika Apache dan MySql sudah dalam keadaan running maka tahap selanjutnya adalah instalasi Joomla! 2.5, Buka web browser anda dan panggil folder demo dengan cara menuliskan http://localhost/demo.
  6. Jika berhasil, maka akan muncul pilihan bahasa yang akan digunakan pada Joomla 2.5, pilih bahasa dan klik next.
  7. Setelah itu akan muncul Pre-Instalastion Check, klik next saja.
  8. Selanjutnya akan muncul tampilan Lincense, klik next saja. ( luangkan waktu anda untuk membaca License yang diberikan Joomla! jika anda sudah tau cara pengoperasian Joomla! )
  9. Konfigurasi database. Tulis hostname dengan localhost, username isikan dengan root, pasword biarkan kosong, nama database dan table prefix biarkan seperti apa adanya dan klik next.
  10. Selanjutnya akan muncul tampilan konfigurasi FTP, lewati saja dan klik next.
  11. Pada langkah selanjutnya di tampilan Main Configuration isikan nama website anda, email, username admin dan paswordnya. Klik sample data yang ada di posisi bawah untuk mempermudah kita mengenali Joomla! dan klik next.
  12. Tahap terakhir adalah klik Remove installation folder pada tampilan Finish. klik Site jika anda ingin mengetahui tentang halaman depan Joomla! ( frontpage ) atau klik Administrator jika anda ingin langsung masuk pada bagian adminstrasi Joomla! ( backend ).
  13. Untuk melihat tampilan frontpage, anda bisa mengetik pada url web browser anda dengan http://localhost/demo atau jika anda ingin masuk ke administrasi Joomla! anda bisa mengetik http://localhost/demo/administrator dan masukkan pasword yang telah anda buat pada langkah no 9.
         

Rabu, 06 Februari 2013

jenis-jenis dan model RAM

  JENIS-JENIS DAN MODEL RAM








PERKEMBANGAN RAM
volusi Sistem Memory
PENDAHULUAN

Perkembangan micro computer, atau yang lebih sering disebut dengan PC (Personal Computer) yang sedemikian pesat tentunya tidak lepas dari kebutuhan manusia akan informasi yang harus diolah oleh PC serta tentu saja perkembangan teknologi, khususnya teknologi perangkat keras, perangkat lunak, serta fungsi atau algoritma yang digunakan dalam memproses informasi yang diolah tersebut.


EVOLUSI KEMAMPUAN
R A M
RAM yang merupakan singkatan dari Random Access Memory ditemukan oleh Robert Dennard dan diproduksi secara besar - besaran oleh Intel pada tahun 1968, jauh sebelum PC ditemukan oleh IBM pada tahun 1981. Dari sini lah perkembangan RAM bermula. Pada awal diciptakannya, RAM membutuhkan tegangan 5.0 volt untuk dapat berjalan pada frekuensi 4,77MHz, dengan waktu akses memori (access time) sekitar 200ns (1ns = 10-9 detik).

D R A M
Pada tahun 1970, IBM menciptakan sebuah memori yang dinamakan DRAM. DRAM sendiri merupakan singkatan dari Dynamic Random Access Memory. Dinamakan Dynamic karena jenis memori ini pada setiap interval waktu tertentu, selalu memperbarui keabsahan informasi atau isinya. DRAM mempunyai frekuensi kerja yang bervariasi, yaitu antara 4,77MHz hingga 40MHz.
FP RAM
Fast Page Mode DRAM atau disingkat dengan FPM DRAM ditemukan sekitar tahun 1987. Sejak pertama kali diluncurkan, memori jenis ini langsung mendominasi pemasaran memori, dan orang sering kali menyebut memori jenis ini "DRAM" saja, tanpa menyebut nama FPM. Memori jenis ini bekerja layaknya sebuah indeks atau daftar isi. Arti Page itu sendiri merupakan bagian dari memori yang terdapat pada sebuah row address. Ketika sistem membutuhkan isi suatu alamat memori, FPM tinggal mengambil informasi mengenainya berdasarkan indeks yang telah dimiliki. FPM memungkinkan transfer data yang lebih cepat pada baris (row) yang sama dari jenis memori sebelumnya. FPM bekerja pada rentang frekuensi 16MHz hingga 66MHz dengan access time sekitar 50ns. Selain itu FPM mampu mengolah transfer data (bandwidth) sebesar 188,71 Mega Bytes (MB) per detiknya.


EDO RAM
Pada tahun 1995, diciptakanlah memori jenis Extended Data Output Dynamic Random Access Memory (EDO DRAM) yang merupakan penyempurnaan dari FPM. Memori EDO dapat mempersingkat read cycle-nya sehingga dapat meningkatkan kinerjanya sekitar 20 persen. EDO mempunyai access time yang cukup bervariasi, yaitu sekitar 70ns hingga 50ns dan bekerja pada frekuensi 33MHz hingga 75MHz. Walaupun EDO merupakan penyempurnaan dari FPM, namun keduanya tidak dapat dipasang secara bersamaan, karena adanya perbedaan kemampuan.


SDRAM PC66
Pada peralihan tahun 1996 - 1997, Kingston menciptakan sebuah modul memori dimana dapat bekerja pada kecepatan (frekuensi) bus yang sama / sinkron dengan frekuensi yang bekerja pada prosessor. Itulah sebabnya mengapa Kingston menamakan memori jenis ini sebagai Synchronous Dynamic Random Access Memory (SDRAM). SDRAM ini kemudian lebih dikenal sebagai PC66 karena bekerja pada frekuensi bus 66MHz. Berbeda dengan jenis memori sebelumnya yang membutuhkan tegangan kerja yang lumayan tinggi, SDRAM hanya membutuhkan tegangan sebesar 3,3 volt dan mempunyai access time sebesar 10ns.

Dengan kemampuannya yang terbaik saat itu dan telah diproduksi secara masal, bukan hanya oleh Kingston saja, maka dengan cepat memori PC66 ini menjadi standar memori saat itu. Sistem berbasis prosessor Soket 7 seperti Intel Pentium klasik (P75 - P266MMX) maupun kompatibelnya dari AMD, WinChip, IDT, dan sebagainya dapat bekerja sangat cepat dengan menggunakan memori PC66 ini. Bahkan Intel Celeron II generasi awal pun masih menggunakan sistem memori SDRAM PC66.


SDRAM PC100Selang kurun waktu setahun setelah PC66 diproduksi dan digunakan secara masal, Intel membuat standar baru jenis memori yang merupakan pengembangan dari memori PC66. Standar baru ini diciptakan oleh Intel untuk mengimbangi sistem chipset i440BX dengan sistem Slot 1 yang juga diciptakan Intel. Chipset ini didesain untuk dapat bekerja pada frekuensi bus sebesar 100MHz. Chipset ini sekaligus dikembangkan oleh Intel untuk dipasangkan dengan prosessor terbaru Intel Pentium II yang bekerja pada bus 100MHz. Karena bus sistem bekerja pada frekuensi 100MHz sementara Intel tetap menginginkan untuk menggunakan sistem memori SDRAM, maka dikembangkanlah memori SDRAM yang dapat bekerja pada frekuensi bus 100MHz. Seperti pendahulunya PC66, memori SDRAM ini kemudian dikenal dengan sebutan PC100.

Dengan menggunakan tegangan kerja sebesar 3,3 volt, memori PC100 mempunyai access time sebesar 8ns, lebih singkat dari PC66. Selain itu memori PC100 mampu mengalirkan data sebesar 800MB per detiknya.

Hampir sama dengan pendahulunya, memori PC100 telah membawa perubahan dalam sistem komputer. Tidak hanya prosessor berbasis Slot 1 saja yang menggunakan memori PC100, sistem berbasis Soket 7 pun diperbarui untuk dapat menggunakan memori PC100. Maka muncullah apa yang disebut dengan sistem Super Soket 7. Contoh prosessor yang menggunakan soket Super7 adalah AMD K6-2, Intel Pentium II generasi akhir, dan Intel Pentium II generasi awal dan Intel Celeron II generasi awal.



DR DRAMPada tahun 1999, Rambus menciptakan sebuah sistem memori dengan arsitektur baru dan revolusioner, berbeda sama sekali dengan arsitektur memori SDRAM.Oleh Rambus, memori ini dinamakan Direct Rambus Dynamic Random Access Memory. Dengan hanya menggunakan tegangan sebesar 2,5 volt, RDRAM yang bekerja pada sistem bus 800MHz melalui sistem bus yang disebut dengan Direct Rambus Channel, mampu mengalirkan data sebesar 1,6GB per detiknya! (1GB = 1000MHz). Sayangnya kecanggihan DRDRAM tidak dapat dimanfaatkan oleh sistem chipset dan prosessor pada kala itu sehingga memori ini kurang mendapat dukungan dari berbagai pihak. Satu lagi yang membuat memori ini kurang diminati adalah karena harganya yang sangat mahal.



RDRAM PC800
Masih dalam tahun yang sama, Rambus juga mengembangkan sebuah jenis memori lainnya dengan kemampuan yang sama dengan DRDRAM. Perbedaannya hanya terletak pada tegangan kerja yang dibutuhkan. Jika DRDRAM membutuhkan tegangan sebesar 2,5 volt, maka RDRAM PC800 bekerja pada tegangan 3,3 volt. Nasib memori RDRAM ini hampir sama dengan DRDRAM, kurang diminati, jika tidak dimanfaatkan oleh Intel.

Intel yang telah berhasil menciptakan sebuah prosessor berkecepatan sangat tinggi membutuhkan sebuah sistem memori yang mampu mengimbanginya dan bekerja sama dengan baik. Memori jenis SDRAM sudah tidak sepadan lagi. Intel membutuhkan yang lebih dari itu. Dengan dipasangkannya Intel Pentium4, nama RDRAM melambung tinggi, dan semakin lama harganya semakin turun.



SDRAM PC133
Selain dikembangkannya memori RDRAM PC800 pada tahun 1999, memori SDRAM belumlah ditinggalkan begitu saja, bahkan oleh Viking, malah semakin ditingkatkan kemampuannya. Sesuai dengan namanya, memori SDRAM PC133 ini bekerja pada bus berfrekuensi 133MHz dengan access time sebesar 7,5ns dan mampu mengalirkan data sebesar 1,06GB per detiknya. Walaupun PC133 dikembangkan untuk bekerja pada frekuensi bus 133MHz, namun memori ini juga mampu berjalan pada frekuensi bus 100MHz walaupun tidak sebaik kemampuan yang dimiliki oleh PC100 pada frekuensi tersebut.


SDRAM PC150
Perkembangan memori SDRAM semakin menjadi - jadi setelah Mushkin, pada tahun 2000 berhasil mengembangkan chip memori yang mampu bekerja pada frekuensi bus 150MHz, walaupun sebenarnya belum ada standar resmi mengenai frekunsi bus sistem atau chipset sebesar ini. Masih dengan tegangan kerja sebesar 3,3 volt, memori PC150 mempunyai access time sebesar 7ns dan mampu mengalirkan data sebesar 1,28GB per detiknya.

Memori ini sengaja diciptakan untuk keperluan overclocker, namun pengguna aplikasi game dan grafis 3 dimensi, desktop publishing, serta komputer server dapat mengambil keuntungan dengan adanya memori PC150.


DDR SDRAMMasih di tahun 2000, Crucial berhasil mengembangkan kemampuan memori SDRAM menjadi dua kali lipat. Jika pada SDRAM biasa hanya mampu menjalankan instruksi sekali setiap satu clock cycle frekuensi bus, maka DDR SDRAM mampu menjalankan dua instruksi dalam waktu yang sama. Teknik yang digunakan adalah dengan menggunakan secara penuh satu gelombang frekuensi. Jika pada SDRAM biasa hanya melakukan instruksi pada gelombang positif saja, maka DDR SDRAM menjalankan instruksi baik pada gelombang positif maupun gelombang negatif. Oleh karena dari itu memori ini dinamakan DDR SDRAM yang merupakan kependekan dari Double Data Rate Synchronous Dynamic Random Access Memory.

Dengan memori DDR SDRAM, sistem bus dengan frekuensi sebesar 100 - 133 MHz akan bekerja secara efektif pada frekuensi 200 - 266 MHz. DDR SDRAM pertama kali digunakan pada kartu grafis AGP berkecepatan ultra. Sedangkan penggunaan pada prosessor, AMD ThunderBird lah yang pertama kali memanfaatkannya.


EVOLUSI MODUL
Selain mengalami perkembangan pada sisi kemampuan, teknik pengolahan modul memori juga dikembangkan. Dari yang sederhana yaitu SIMM sampai RIMM. Berikut penjelasan singkatnya.


S I M MKependekan dari Single In-Line Memory Module, artinya modul atau chip memori ditempelkan pada salah satu sisi sirkuit PCB. Memori jenis ini hanya mempunyai jumlah kaki (pin) sebanyak 30 dan 72 buah.

SIMM 30 pin berupa FPM DRAM, banyak digunakan pada sistem berbasis prosessor 386 generasi akhir dan 486 generasi awal. SIM 30 pin berkapasitas 1MB, 4MB dan 16MB.

Sedangkan SIMM 70 pin dapat berupa FPM DRAM maupun EDO DRAM yang digunakan bersama prosessor 486 generasi akhir dan Pentium. SIMM 70 pin diproduksi pada kapasitas 4MB, 8MB, 16MB, 32MB, 64MB dan 128MB.

D I M MKependekan dari Dual In-Line Memory Module, artinya modul atau chip memori ditempelkan pada kedua sisi PCB, saling berbalikan. Memori DIMM diproduksi dalam 2 bentuk yang berbeda, yaitu dengan jumlah kaki 168 dan 184.

DIMM 168 pin dapat berupa Fast-Page, EDO dan ECC SDRAM, dengan kapasitas mulai dari 8MB, 16MB, 32MB, 64MB dan 128MB. Sementara DIM 184 pin berupa DDR SDRAM.

SODIMMKependekan dari Small outline Dual In-Line Memory Module. Memori ini pada dasarnya sama dengan DIMM, namun berbeda dalam penggunaannya. Jika DIMM digunakan pada PC, maka SO DIMM digunakan pada laptop / notebook.

SODIMM diproduksi dalam dua jenis,jenis pertama mempunyai jumlah kakai sebanyak 72, dan satunya berjumlah 144 buah

RIMM / SORIMM
RIMM dan SORIMM merupakan jenis memori yang dibuat oleh Rambus. RIMM pada dasarnya sama dengan DIMM dan SORIMM mirip dengan SODIMM.

Karena menggunakan teknologi dari Rambus yang terkenal mengutamakan kecepata, memori ini jadi cepat panas sehingga pihak Rambus perlu menambahkan aluminium untuk membantu melepas panas yang dihasilkan oleh memori ini.

KESIMPULAN
Jika dicermati, perkembangan memori mengarah pada peningkatan kemampuan memori dalam mengalirkan data baik dari dan ke prosessor maupun perangkat lain. Baik itu peningkatan access time maupun lebar bandwidth memori.

Selain itu, peningkatan kapasitas memori juga berkembang. Jika dulu, dengan sistem 8088, memori 1MB dalam satu keping memori sudah sangat mencukupi, kini bahkan Visipro membuat kapasitas memori sebesar 512MB dalam satu kepingnya!

Yang tidak kalah berkembang adalah adanya kecenderungan penurunan tegangan kerja yang dibutuhkan oleh memori untuk bekerja secara optimal

Rabu, 23 Januari 2013

 Definisi CMS
CMS memiliki fungsi lain selain digunakan untuk membangun website. Jenis aplikasi ini juga dapat digunakan untuk membangun sebuah forum diskusi. Forum diskusi yang mungkin dibangun dengan menggunakan aplikasi berbasis CMS adalah sebuah forum di dunia maya yang memungkinkan anggota di dalam forum diskusi ini berdiskusi mengenai suatu topik atau saling berkomunikasi satu dengan lain. Dengan memanfaatkan forum diskusi seperti ini anggota forum tidak perlu bertatap muka untuk berdiskusi atau berkomunikasi.
Perpustakaan juga dapat memanfaatkan aplikasi berbasis CMS untuk membangun sebuah forum diskusi. Forum diskusi ini dapat digunakan perpustakaan sebagai wahana untuk berdisksusi dengan pengguna membahas mengenai program perpustakaan, kegiatan yang dilakukan perpustakaan, usul pengadaan buku atau forum evalusi pengguna terhadap kualitas layanan yang diberikan perpustakaan. Dengan kata lain forum ini juga dapat difungsikan sebagai sarana komunikasi antara pengelola perpustakaan dengan pengguna perpustakaan. Dan Banyak perpustakaan di Tanah Air yang melengkapi websitenya dengan fasilitas forum diskusi.

Sebuah definisi mengungkapkan bahwa CMS adalah sebuah sistem yang mempermudah penciptaaan sebuah website dinamis, di mana dalam sistem ini pengelolaan isi dan tampilan teknis dipisahkan antara editor, web master, web designer dan web developer.  Dengan pemisahan ini editor dapat mengelola isi website tanpa harus tergantung pada web master. Selanjutnya web developer bertanggung jawab atas dalam pengelolaan teknis dari sistem yang dipakai. Sedangkan web desainer bertanggung jawab terhadap tampilan yang digunakan  (Kemas Yunus Antonius, 2007: 2)[3]. Eksisten CMS memberikan peluang pembangunan serta pengelolaan website lebih mudah. Untuk membangun atau mengelola isi dari website seseorang tidak perlu menguasai aplikasi desain web atau bahasa pemrograman yang digunakan untuk membangun sebuah website seperti bahasa HTML, PHP, ASP dan bahasa pemrograman  lainnya.
Menurut Wikipedia Content Management System atau CMS adalah  aplikasi komputer yang digunakan untuk membuat, memperbaharui, mengelola atau mempublikasikan isi dalam sebuah sistem yang teroganisir dan konsiten. CMS digunakan untuk menyediakan, mengawasi, memperinci dan mempublikasikan dokumen-dokumen spesifik seperti artikel, manual operator, manual teknis, panduan penjualan dan brosur penjualan. Sebuah CMS dapat berisi file komputer, gambar, audio, video, dokemen elektronik dan isi website[4].
Definisi lain mengungkapkan bahwa secara sederhana CMS dapat diartikan sebagai aplikasi yang digunakan untuk mengatur dokumen dan isi sebuah sistem. Lebih lanjut dikemukakan bahwa CMS sendiri terdiri dari dua struktur yaitu frontend dan Backed. Frontend adalah tampilan halaman web, yaitu halaman yang diakses oleh pengunjung umum. sedangkan Backend adalah bagian administrasi yang hanya bisa diakses sang pemilik web maupun orang-orang yang telah ditunjuk untuk melakukan manajemen website atau istilah umumnya halaman admin (admin page)[5].
Sejalan dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, pemanfaatan CMS tidak hanya sebatas pengelolaa website. Konsep kerja CMS mulai diadopsi untuk mengembangkan berbagai aplikasi. Dengan mengadopsi konsep kerja CMS pengembang aplikasi berharap bahwa operasional sebuah aplikasi mudah dilakukan tanpa harus bergantung pada pengembang aplikasi. Konsep kerja CMS mulai digunakan untuk membangun ensiklopedi online, membangun forum diskusi atau untuk membangun e-learning.
CMS Peluang Pengembangan Perpustakaan
Di atas telah dijelaskan tentang definisi CMS, namun belum dijelaskan memanfaatan CMS secara lengkap. Atau dengan katalain apa yang dapat dilakukan dengan CMS. Apakah CMS hanya dapat digunakan sebagai alat untuk membangun sebuah website lembaga atau institusi[6].
CMS sebenarnya tidaknya dapat digunakan untuk membangun sebuah website, banyak hal yang dapat dilakukan dengan CMS. Menurut Onno W. Purbo secara garis besar CMS dapat digunakan untuk membangun website, forum diskusi, ensikopedi on-line dan e-learning.
Di Indonesia sendiri sudah banyak lembaga yang memanfaatkan jenis teknologi ini Lembaga bisnis atau ekonomi, lembaga pendidikan, pemerintah daerah atau bahkan lembaga dakwah untuk melakukan dakwah. Berbagai lembaga tersebut menggunakan CMS sebagai sarana untuk membangun website, membangun portal belanja on-line atau yang lebih dikenal dengan e-commerce, membangun forum diskusi serta sebagai sarana untuk membangun komunitas belajar di dunia maya melalui e-learning.
Jika banyak lembaga yang memulai memanfaatkan teknologi ini untuk mendukung aktivitas yang dilakukan lembaga, maka perpustakaan juga dapat meniru langkah berbagai lembaga yang telah memanfaatkan CMS untuk mulai menggunakan CMS dalam mendukung layanan dan aktivitas perpustakaan. Perpustakaan dapat mengadopsi teknologi CMS untuk meningkatkan kualitas layanan perpustakaan kepada pengguna perpustakaan.
Seperti telah dikemukakan di atas bahwa CMS dapat digunakan untuk membangun web site, forum diskusi, ensiklopedi on-line dan e-learning maka perpustakaan dapat memilih aplikasi CMS sesuai dengan kebutuhan perpustakaan. Misalnya perpustakaan dapat menggunakan aplikasi CMS untuk membangun website perpustakaan, membangun forum diskusi perpustakaan dan membangun ensiklopedi  online yang dapat digunakan untuk menunjang layanan referensi.
Keberadaan website yang dibangun dengan menggunakan aplikasi berbasis CMS dapat dimanfaatkan perpustakaan sebagai sarana publikasi perpustakaan. Forum diskusi dapat dijadikan sebagai sarana komunikasi antara pengguna dengan pengelola perpustakaan. Sedangkan ensiklopedi dapat digunakan untuk menunjang layanan referensi yang dilakukan perpustakaan. Dan untuk membangun website, forum diskusi dan eksiklopedi on-line staf perpustakaan atau pustakawan tidak harus mahir dengan bahasa pemrograman web, dengan menggunakan aplikasi berbasis CMS staf perpustakaan atau pustawakan dapat dengan mudah membuat website, forum diskusi atau ensiklopedi on-line.
Staf perpustakaan atau pustakawan perlu belajar menggunakan aplikasi berbasis CMS. Dengan belajar menggunakan aplikasi berbasis CMS maka staf perpustakaan atau pustakawan akan mampu membuat website, forum diskusi atau ensiklopedi online. Hal ini berarti bahwa perpustakaan telah mencoba untuk mengurangi ketergantungan terhadap praktisi teknologi informasi yang mengambil banyak keuntungan dari ketidaktahuan staf perpustakaan memanfaatkan kemajuan teknologi informasi. Dengan demikian anggaran untuk pemanfaatan jasa praktisi teknologi informasi oleh perpustakaan dapat dialokasikan untuk bidang lain yang lebih penting seperti pengembangan koleksi perpustakaan.
Web Site Berbasis CMS
Seperti telah disebutkan di atas bahwa salah satu fungsi aplikasi berbasis CMS adalah untuk membangun website. Staf perpustakaan dapat membangun dan mengelola  website perpustakaan dengan mudah. Dengan konsep kerja aplikasi berbasis CMS untuk membangun sebuah website staf perpustakaan cukup melakukan instalasi aplikasi seperti intalasi aplikasi berbasis web dan untuk mengelola isi atau meteri dari website tersebut staf perpustakaan dapat menggunakan interface yang disediakan tanpa harus melakukan editing terhadap skrip website.
Banyak perpustakaan di Tanah Air yang telah menggunakan aplikasi berbasis CMS untuk membangun websitenya. Mulai dari perpustakaan sekolah, perpustakaan umum sampai dengan  perpustakaan perguruan tinggi menggunakan aplikasi berbasis CMS untuk membangun website perpustakaan. Perpustakaan yang menggunakan aplikasi berbasis CMS untuk membangun web antara lain Perpustakaan Universitas Indonesia, Perpustakaan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Gadjah Mada, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Gadjah Mada, Universitas Pendidikan Indonesia dan masih banyak lagi perpustakaan yang menggunakan CMS untuk membangun website perpustakaannya.
Motivasi berbagai perpustakaan tersebut menggunakan aplikasi berbasis CMS untuk membangun website perpustakaan beragam. Motivasi yang melatarbelakangi perpustakaan membuat website dengan aplikasi berbasis CMS antara lain karena proses pembuatan website mudah, manajemen isi mudah dilakukan tanpa harus menguasai bahasa pemrograman web serta tidak harus lagi bergantung pada praktisi teknologi informasi untuk membangun website.
Aplikasi berbasis CMS yang digunakan untuk membangun website perpustakaan beragam jenisnya dan jumlahnya sangat banyak. Perpustakaan di Indonesia sendiri berbeda-beda dalam memilih aplikasi berbasis CMS yang digunakan untuk membangun website perpustakaan. Berbagai aplikasi berbasis CMS yang dapat digunakan untuk membangun website perpustakaan antara lain.

  1. Joomla
Joomla saat ini adalah salah satu CMS yang paling banyak digunakan. CMS ini menjadi CMS yang paling banyak digunakan karena stabil, memiliki modul atau fasilitas yang lengkap dan memiliki prospek pengembangan yang bagus karena didukung oleh banyak komunitas termasuk komunitas pengguna.
Untuk mengunduh aplikasi CMS ini dapat diunduh di www.joomla.org. Selain paket instalasi dalam website ini juga tersedia modul-modul atau template yang dapat mempercantik tampilan website serta meningkatkan kualitas website.
Secara khusus joomla menawarkan kemudahan bagi pengelola perpustakaan dalam pengelolaan website serta dapat meningkatkan kualitas layanan perpustakaan kepada pengguna. Joomla menyediakan berbagai modul yang khusus untuk perpustakaan. Modul-modul khusus tersebut antara lain kompone katalog online yang memungkinkan tergabung dengan sistem otomasi perpustakaan berbasis OpenBiblio[7] serta komponen yang memungkinkan perpustakaan mempublikasikan e-book atau koleksi digital lainnya yang dimiliki perpustakaan[8]. Dengan modul Joomlib ini website perpustakaan tidak hanya mempublikasikan koleksi e-book atau koleksi digital yang di perpustakaan, tetapi juga memungkinkan pengguna perpustakaan mengunduh koleksi e-book tersebut secara langsung melalui website perpustakaan.
Di Indonesia perpustakaan yang menggunakan aplikasi ini untuk membangun website lembaganya adalah Perpustakaan Universitas Pendidikan Indonesia, Jaringan Perpustakaan Lingkungan Hidup dan banyak perpustakaan di lingkungan Universitas Gadjah Madadi Indonesia .
  1. Mamboo
Mamboo memiliki kesamaan dengan Joomla. Modul serta fasilitas yang disediakannya sama dengan modul atau fasilitas-fasilitas yang disediakan Joomla. Pengguna CMS mengenal Mamboo sebagai cikal bakal dari lahirnya Joomla.
  1. Drupal
Jenis aplikasi CMS lainnya yang sering digunakan adalah Drupal. Motivasi pengguna untuk menggunakana aplikasi ini karena perangkat lunak ini fleksibel. Dengan pilihan modul, kostumisasi dan pilihan templete (thema) yang tepat website yang indah dan dengan fungsi yang kompleks dapat dibuat dengan mudah.
Untuk mengunduh CMS ini dapat diperoleh melalui website resminya di www.drupal.org. Di dalam website resmi cms ini juga modul-modul, template (thema) dan berita terbaru seputar CMS drupal.
Perpustakaan di Indonesia yang menggunakan aplikasi CMS ini untuk membangun website perpustakaa adalah Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta (http://www.library.ums.ac.id/),
  1. PHP Fusion.
Aplikasi CMS lainnya adalah PHP fusion. Aplikasi CMS didesain secara sederhana sehingga dengan tujuan agar pengguna mudah digunakan dan dioperasikan. Salah satu perpustakaan universitas terbesar di Indonesia yaitu Perpustakaan Universitas Indonesai menggunakan PHP fusion untuk membangun website perpustakaan (http://www.lib.ui.ac.id/news.php).
Gambar 3. Halaman depan website yang dibangun dengan PHPFusion
  1. AuraCMS
AuraCMS adalah salah satu dari banyak aplikasi berbasis CMS yang dapat digunakan untuk membangun website. Berbeda dengan aplikasi berbasis CMS sebelumnya, aplikasi ini dibuat oleh sumber daya manusia lokal atau CMS ini adalah hasil karya putra-putri bangsa.
Seperti kebanyakan perangkat aplikasi berbasis CMS yang ada, aplikasi ini juga dibangun dengan menggunakan PHP dan database MySQL. Aplikasi ini berlisensi GPL (General Public Licence) yang berarti bebas diperoleh dan digunakan untuk membangun website. CMS ini didesain sederhana dengan harapan akan memudahkan pengguna dalam membangun website oleh pemula sekalipun.
Semua website yang dibangun dengan menggunakan berbagai aplikasi berbasis CMS yang telah disebukan di atas adalah jenis web dinamis. Web dinamis merupakan web yang materinya dapat dengan mudah diperbaharui dan senantiasi terjaga kemuktahirannya.



Membangun Forum diskusi dengan CMS
CMS memiliki fungsi lain selain digunakan untuk membangun website. Jenis aplikasi ini juga dapat digunakan untuk membangun sebuah forum diskusi. Forum diskusi yang mungkin dibangun dengan menggunakan aplikasi berbasis CMS adalah sebuah forum di dunia maya yang memungkinkan anggota di dalam forum diskusi ini berdiskusi mengenai suatu topik atau saling berkomunikasi satu dengan lain. Dengan memanfaatkan forum diskusi seperti ini anggota forum tidak perlu bertatap muka untuk berdiskusi atau berkomunikasi.
Perpustakaan juga dapat memanfaatkan aplikasi berbasis CMS untuk membangun sebuah forum diskusi. Forum diskusi ini dapat digunakan perpustakaan sebagai wahana untuk berdisksusi dengan pengguna membahas mengenai program perpustakaan, kegiatan yang dilakukan perpustakaan, usul pengadaan buku atau forum evalusi pengguna terhadap kualitas layanan yang diberikan perpustakaan. Dengan kata lain forum ini juga dapat difungsikan sebagai sarana komunikasi antara pengelola perpustakaan dengan pengguna perpustakaan. Dan Banyak perpustakaan di Tanah Air yang melengkapi websitenya dengan fasilitas forum diskusi.